Kamis, 19 Maret 2015

Knicks Tumbangkan Spurs lewat OT

Knicks Tumbangkan Spurs lewat OT

Kamis, 19 Maret 2015
Knicks Tumbangkan Spurs lewat OTGetty Images/Al Bello
New York - New York Knicks membuat kejutan pada pertandingan melawan San Antonio Spurs dalam lanjutan NBA. Tim yang sedang terpuruk itu mengalahkan sang juara bertahan lewat overtime (OT) dengan skor 104-100.

Knicks musim ini terseok-seok dan punya rekor menang-kalah yang sangat buruk. Sebelum bertemu Spurs, mereka cuma menang 13 kali dan kalah 53 kali. Mereka menempati posisi terbawah di klasemen Wilayah Timur dan sudah tak punya kans untuk lolos ke playoff.

Tapi, Knicks tampil lebih baik daripada Spurs pada pertandingan di Madison Square Garden, New York, Rabu (18/3/2015) pagi WIB. Mereka bangkit meski sempat tertinggal 13 poin di kuarter ketiga.

Karena skor tetap sama kuat 96-96 hingga berakhirnya kuarter keempat, laga dilanjutkan ke overtime. Di overtime ini, Knicks mencetak delapan poin tambahan, sedangkan Spurs cuma empat poin.

Kekalahan dari Knicks ini membuat pelatih Spurs, Gregg Popovich, marah besar.

"Kami tidak menghormati pertandingan. Kami tidak menghormati lawan kami," ujar Popovich di ESPN.

"Ini adalah penampilan yang menyedihkan dan saya berharap setiap pemain merasa malu. Bukan karena kami seharusnya menang, tapi ini tentang bagaimana Anda bermain," katanya.

Langston Galloway menjadi penyumbang angka terbanyak untuk Knicks dengan 22 poin, disusul Alexey Shved yang mencetak 21 poin. Di kubu Spurs, Tony Parker mengemas 21 poin, sedangkan Tim Duncan menyumbangkan 17 poin.

Hasil Lain:
Memphis 95-105 Detroit
Orlando 94-107 Houston
Milwaukee 84-85 New Orleans
Charlotte 92-99 LA Clippers

Tidak ada komentar:

Posting Komentar